Happy Birthday...... buat GAPADRI Mapala STTNas atas pencapaian di usia yang ke-33 tahun. Bukanlah sebuah perjalanan yang singkat dan bukan pula sebuah proses yang singkat berjalannya sebuah roda organisasi. Berdiri sejak tanggal 20 Mei 1976 di puncak Gunung Merbabu dengan nama MAPALA ATNAS, kemudian seiring berubahnya ATNAS menjadi STTNas maka nama mapala menjadi MAPALA STTNAS. Pada saat jabatan ketua umum dipegang oleh Bang Andi ada pergantian nama sebagai identitas yaitu Ganesha Pakci Adri (GAPADRI) Mapala STTNas Yogyakarta.
Gapadri sudah menghasilkan banyak anggota yang mampu bersaing dalam kehidupan nyata. Namun bartambahnya usia organisasi harusnya menjadi bertambah matangnya pemikiran dan karya dari organisasi. Masalah timbul ketika terputusnya jaringan komunikasi antara angkatan muda (pendahulu) dengan angkatan yang sekarang. Hal ini tentu saja menyulitkan dalam penjaringan anggota jika akan mengadakan Temu Akbar skala nasional. Topik yang diangkat dalam acara tasyukuran peringatan HUT 33 yang berlangsung di Ruang TG2 Kampus STTNAS Jl.Babarsari, tanggal 20 Mei 2009 ini menghasilkan beberapa wacana, diantaranya adalah menghimpun kembali anggota-anggota melalui jaringan komunikasi dari para senior. hal ini dimaksudkan agar pada saat Temu Akbar bisa dihadiri minimal 50% dari jumlah anggota. Untuk anggota yang sudah alumni, dalam AD/ART dinyatakan bahwa anggota alumni masih dinyatakan sebagai anggota dengan sebutan "Anggota Purna".
Untuk itu kedepannya diharapkan kepada para Alumnni yang belum mendapat informasi jaringan alumni dapat meng-akses mailinglist (milis) Gapadri di : gapadri_mapala_sttnas@yahoogroup.com, atau melalui portal Gapadri di: http://gapadri.onlinegoo.com. Demikianlah informasi singkat yang dapat saya sampaikan dalam Blog ini, bagi anggota Gapadri yang kebetulan meng-akses Blog ini dapat mengakses alamat yang saya cantumkan.
Semoga bermanfaat'
Jayalah....Jayalah...Ganesha Pakci Adri....
oleh : Yohanes Kurnia Irawan
Angkatan XXI "Bunglon" 2007
GAPADRI MAPALA STTNAS YOGYAKARTA
Salam Lestari...!!!
Tidak ada komentar:
Posting Komentar